Resep Resep Roti Sisir Labu Kuning by



Mari sarapan roti sisir labu 💛 Happy weekend 😉
Bake with electric oven from @webberkitchen

Resep Roti Sisir Labu Kuning ala fen.z
https://www.instagram.com/p/BmnM8sIAhAR/?taken-by=fen.z
Bahan:
500 g terigu protein tinggi (cakra kembar emas / komachi)
200 g labu kuning, kukus dan haluskan
60 g gula pasir
60 g susu bubuk
2 butir telur
50 ml susu cair / whipping cream
8 g ragi instant
80 g mentega
6 g garam

Bahan olesan: 1 butir kuning telur + 2 sdm susu cair

Cara:
Ukuran loyang roti sisir 24x13x5cm 1 resep dapat 2 loyang. Oles loyang dengan margarine.
1. Campur semua bahan kecuali garam dan mentega baskom besar / mixing bowl, ulenin sampai membentuk gumpalan dan tidak lengket di sisi baskom.
2. Tambahkan mentega dan garam. Ulenin sampai kalis. Bulatkan adonan. Olesi baskom dengan sedikit minyak, masukan adonan yg sudah di bulatkan. Tutup dengan kain basah.
Diamkan untuk proses fermentasi / proofing selama +/- 45 menit hingga mengembang 2x lipat.
3. Kempeskan adonan yang sudah mengembang, timbang @40-45g (sesuaikan dengan loyang masing2) bulatkan dan diamkan 15menit.
4. Gilas memanjang, lipat dan oleskan sisi atas dengan butter.
Susun di loyang roti sisir posisi spt di foto dan sisi yang dioles butter didepan. Ulang sampai adonan abis.
5. Biarkan adonan fermentasi sampai 3/4 penuh.
6. Oles dengan susu evaporasi atau campuran kutel dan susu cair. Oven dengan suhu 180°c sampai matang.
Setelah matang langsung oles dengan butter.





0 Response to "Resep Resep Roti Sisir Labu Kuning by "

Posting Komentar